STORI HITS – Festival Budaya Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Nusa Tenggara Timur (NTT), semakin dekat.
Dinas Pariwisata setempat pun terus mengebut persiapan demi memastikan acara berlangsung sukses dan meriah.
Plt. Kepala Dinas Pariwisata SBD, Agustinus Wora Wora, turun langsung ke lokasi pada, Kamis, 13 Februari 2025 untuk meninjau kesiapan tempat acara di Alun-Alun Kota Tambolaka.
Bersama timnya, ia mengevaluasi area yang perlu dibenahi agar festival dapat berjalan dengan nyaman bagi peserta dan pengunjung.
“Kami sudah mulai pembersihan dan perbaikan sejak kemarin, supaya nanti semuanya siap dan festival bisa dinikmati dengan nyaman,” kata Agustinus kepada Storihits.com
Selain memastikan kenyamanan pengunjung, persiapan ini juga bagian dari upaya menjaga kebersihan Alun-Alun Kota Tambolaka.
Langkah ini diharapkan bisa membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya lingkungan yang bersih dan tertata.
Menariknya, festival kali ini akan diikuti oleh sekitar 1.000 peserta dari sebelas kecamatan di SBD.