Nasional

Seruan Perdamaian Abadi untuk Timur Tengah: PMKRI Dorong Dialog di Tengah Krisis Global

×

Seruan Perdamaian Abadi untuk Timur Tengah: PMKRI Dorong Dialog di Tengah Krisis Global

Sebarkan artikel ini
PP PMKRI Pusat, Ferdinandus Wali Ate, Presidium Hubungan Luar Negeri Periode 2024-2026. (Stori Hits/Maksi Tena)

STORI HITS – Pengurus Pusat Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PP PMKRI) masa bakti 2024-2026. Ferdinandus Wali Ate, Presidium Hubungan Luar Negeri Pengurus Pusat Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PP PMKRI) Periode 2024 – 2026.

Menyerukan perdamaian abadi antara Palestina, Israel, dan Lebanon di tengah konflik berkepanjangan yang telah menyebabkan krisis kemanusiaan mendalam.

Menurut Ferdinandus, kekerasan yang berlangsung di kawasan Timur Tengah harus segera diakhiri demi terciptanya stabilitas ekonomi juga keamanan dan masa depan yang lebih baik bagi semua pihak yang terlibat.

Baca Juga:  Indonesian Hypnosis Centre Kukuhkan Tokoh-Tokoh Ternama Menjadi Instruktur Hipnotis

“Kami mendesak Palestina, Israel, dan Lebanon segera menghentikan segala bentuk kekerasan dan memulai upaya diplomatik serius untuk menyelesaikan konflik ini,” tegas Ferdinandus.

Ia menekankan bahwa perdamaian sejati hanya dapat dicapai melalui dialog terbuka dan komitmen kuat dari semua pihak untuk mencari solusi yang adil dan berkelanjutan.

Pentingnya Tidak Terprovokasi
Ferdinandus juga mengingatkan masyarakat di Indonesia agar tidak mudah terprovokasi oleh dinamika di luar konflik Gaza.

Baca Juga:  Cara Cek Bansos Kemensos Melalui Via Situs dan Aplikasi Tahun 2025

Ia menyoroti bahwa ketegangan kini tidak hanya terbatas di Gaza, tetapi mulai memanas di berbagai kawasan lain.

“Kita harus tetap tenang dan bijaksana dalam menyikapi perkembangan isu internasional. Provokasi eksternal tidak boleh memperkeruh situasi yang sudah sangat kompleks dan dinamis ini,” ujarnya.

Link Aktif dalam Kotak
Simak update artikel pilihan lainnya dari Storihits.com di saluran WhatsApp Channel