STORI HITS – Di tengah proses rekapitulasi hasil Pilkada Sumba Barat Daya (SBD) yang sedang berlangsung, Soleman Lende Dappa (SLD), calon wakil bupati dari paket AMAN, menyampaikan pesan yang tajam dan penuh refleksi.
Dalam pernyataannya, ia menyoroti ketidaknyamanan yang dialami oleh semua pihak, baik kandidat maupun pendukung, sekaligus menyerukan pentingnya menjaga ketenangan dan keamanan di SBD.
Menurut Soleman, situasi Pilkada saat ini menimbulkan ketegangan di berbagai lapisan.
“Ketidaknyamanan itu dirasakan oleh semua pihak. Kami, paket AMAN, tentu tidak nyaman karena suara kami tergolong rendah. Kandidat lain juga merasakan hal yang sama, siapa yang menang ini, antara satu dan dua? Kedua pihak sudah saling mengklaim, dan pendukung mereka pun tidak nyaman karena ketidakpastian hasil,” ujarnya, Sabtu, 30 November 2024.
Ia juga menyoroti potensi kekecewaan dari para pendukung.
“Jika kami kalah, tentu pendukung kami kecewa. Begitu juga sebaliknya. Namun, saya minta kepada semua masyarakat SBD, pendukung paket mana pun, hentikan tanding. Jangan biarkan emosi terus memuncak, apalagi di wilayah seperti Kodi, Loura, dan Wejewa. Ini berbahaya dan hanya akan menciptakan ketidakamanan yang berujung pada ketidaknyamanan bersama,” tegasnya.
SLD menunjukkan keyakinannya pada proses demokrasi yang tengah berlangsung.