Religius

Paus Fransiskus Angkat Mgr. Paskalis Bruno Syukur, Indonesia Kini Miliki Tiga Kardinal

×

Paus Fransiskus Angkat Mgr. Paskalis Bruno Syukur, Indonesia Kini Miliki Tiga Kardinal

Sebarkan artikel ini
Kardinal baru Indonesia Mgr. Paskalis Bruno Syukur. (Facebook/Fransisca Tri Susanti)

STORI HITS – Paus Fransiskus secara resmi mengumumkan pengangkatan Mgr. Paskalis Bruno Syukur, OFM, sebagai kardinal baru dari Indonesia Pada 6 Oktober 2024.

Pengangkatan ini menegaskan peran penting Indonesia di panggung kepemimpinan Gereja Katolik global.

Mgr. Paskalis Bruno Syukur, yang saat ini menjabat sebagai Uskup Bogor dan Sekretaris Jenderal Konferensi Waligereja Indonesia (KWI), menjadi kardinal ketiga yang dimiliki Indonesia.

Sebagai sosok yang dihormati dalam Gereja Katolik Indonesia, Mgr. Paskalis Bruno Syukur bukan hanya dikenal sebagai pemimpin spiritual, tetapi juga sebagai tokoh yang aktif dalam dialog antaragama dan berbagai upaya sosial di masyarakat.

Baca Juga:  Beralaskan Lantai Kasar Berdinding Bambu Anyam, Umat Gereja di Sumba Butuh Uluran Tangan

Pengangkatannya sebagai kardinal tidak hanya membawa kehormatan bagi Keuskupan Bogor, tetapi juga bagi seluruh umat Katolik di Indonesia terlebih khususnya Nusa Tenggara Timur.

Indonesia kini memiliki tiga kardinal yang berperan strategis dalam tubuh Gereja Katolik.

Selain Mgr. Paskalis Bruno Syukur, dua kardinal lainnya adalah Kardinal Julius Darmaatmaja, SJ, yang menjabat sebagai Uskup Agung Emeritus Keuskupan Agung Jakarta, serta Kardinal Ignatius Suharyo Hardjoatmodjo, Uskup Agung Jakarta yang diangkat sebagai kardinal pada 1 September 2019.

Baca Juga:  Cawabup SBD Nomor Urut 3 Hadiri Misa Perdamaian Keluarga di Kodi Utara

Keputusan Paus Fransiskus untuk mengangkat Mgr. Paskalis Bruno Syukur menunjukkan pengakuan atas kontribusi signifikan yang telah diberikan oleh Gereja Katolik Indonesia, baik di tingkat lokal maupun global.

Link Aktif dalam Kotak
Simak update artikel pilihan lainnya dari Storihits.com di saluran WhatsApp Channel